Ticker

6/recent/ticker-posts

Kembali Aktif Sebagai Bupati Muna, Bachrun Bikin Lawan Politik Gigit Jari

Setelah menjalani cuti kampanye kurang lebih dua bulan lamanya, Drs. H. Bachrun, M.Si. kini kembali mengambil alih pemerintahan sebagai Plt Bupati Muna.

Selama cutinya itu, Kabupaten Muna dipimpin oleh PJs Yuni Nurmalawati. Semalam, 22 November 2024 PJs Yuni berakhir kepemimpinannya ditandai dengan acara pisah sambut yang diselenggarakan di rumah jabatan Bupati Muna (Galampano).

"Bachrun, yang diketahui sebagai calon Bupati Muna incumbent periode 2025-2030 telah melakukan kampanye diseluruh Kecamatan Kabupaten Muna guna menawarkan program keberlanjutan pembangunan lima tahun mendatang.

Selain itu, Bachrun juga menyerap secara langsung aspirasi masyarakat untuk dijadikannya program pembangunan yang akan dimulainya tahun 2025 akan datang.

Pada tahun 2024 ini, Bachrun sudah banyak merealisasikan pembangunan. Tidak heran, Bupati pengganti LM. Rusman Emba tersebut digandrungi banyak masyarakat untuk memerintah di Muna hingga tahun 2030.

Bukti pembangunannya yang kini dirasakan manfaatnya masyarakat Muna, menjadi modal kepercayaan untuk memilihnya di tanggal 27 November dalam beberapa hari kedepan. Sementara lawan politiknya, belum memberikan kontribusi apapun alias janji semata.

Tekad Bachrun ingin meningkatkan kesejahteraan masyarakat Muna lewat penanaman jagung kuning, bukan hanya sekedar isapan jempol. Terbukti, ia telah mendatangkan ribuan ton bibit jagung kuning yang sekarang sudah didistribusikan kepada kelompok tani seluruh wilayah.

Kinerja Bachrun yang berhasil menyentuh masyarakat dibawah garis menengah, diyakini bakal menarik simpatik kaum pemilih cerdas. Pemilih cerdas dalah mereka dari kalangan intelektual, teliti melihat figur serta tidak lupa dengan track record calon yang akan dipilih.

Pemilih cerdas juga memperhatikan rasionalitas visi-misi yang dimiliki calon, mereka mampu berpikir secara logika, bisa dicapai atau tidak. Sementara Bachrun, visi-misinya berdasarkan potensi Daerah yakni pengelolaan Pertanian, perikanan dan peternakan. "Hasrul"

Posting Komentar

0 Komentar