Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kab. Muna tengah serius menyelesaikan genangan air di jalan yang menghubungkan Jln. Jenderal Ahmad Yani dan By pass (Raha).
Sejak ramai diberitakan pada 4 Juli 2024 (Pekan lalu) melalui berbagai Media, Pemerintah Daerah Muna akhirnya mengambil sikap cepat untuk menyelesaikan genangan air dilokasi tersebut.
Plt. Bupati Muna Drs. Bachrun Labuta memerintahkan langsung Dispora, untuk terjun dilokasi genangan akibat curah hujan yang terus menerus akhir-akhir ini."Hari ini Senin 8 Juli, Nusantarainfo.id memantau jalannya aktifitas para pegawai Dispora yang sedang melakukan pekerjaan untuk mengaliri genangan air ketempat saluran"
Tampak para pegawai "Dispora" secara bergantian mengurai genangan air dengan membuat parit di lokasi genangan.
Lelah dan kewalahan sudah pasti, karena mereka bekerja manual hanya menggunakan pacul dan alat sejenis lainnya untuk menggali tanah bercampur batu itu.
Erik' salah seorang pegawai Dispora yang sedang mengawasi rekannya bekerja saat diwawancara Media ini mengatakan, kami sudah tiga hari mengerjakan ini.
Tujuannya agar genangan air menjadi surut. Walau belum juga berhasil, paling tidak kami atas nama Pemda Muna sudah melakukan langkah-langkah penyelesaian masalah.
Tadi, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) ada disini. tinjau lokasi genangan, kata Erik.
Erik melanjutkan, bahwa Kepala Bappeda Muna tadi sudah menyampaikan, akan memasukan kedalam program pembangunan prioritas pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P) 2024 akan datang.
Dari awal, seandainya Dispora merencanakan dengan baik pekerjaan proyek tersebut, maka fenomena ini tidak akan terjadi atau genangan air tidak akan ada. Jadi ini merupakan akibat dari ketiadaan perencanaan yang matang sehingga menimbulkan dampak.
"Yang jelas, belum diketahui pasti kapan genangan air dilokasi itu bakal surut kalau metode penyelesaiannya seperti yang dilakukan saat ini. Seyogianya Pemda Muna dalam hal ini Plt. Bupati Muna (Bachrun) menemukan cara lain demi mempercepat surut genangan air tersebut. "Hasrul"
0 Komentar