Ticker

6/recent/ticker-posts

BPN Muna Sukses Jalankan Program PTSL 2023, Sertifikat Tanah Masyarakat Diserahkan

Kantor Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Muna Provinsi Sulawesi Tenggara menyerahkan sejumlah Sertifikat tanah kepada masyarakat Kab. Muna, Selasa 12 Desember 2023.

Kegiatan yang diadakan di aula kantor Bupati Muna itu dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Muna Drs. H. Bachrun Labuta, M. Si. selaku Pelaksana tugas (Plt.) Bupati Muna. Kegiatan ini juga turut menghadirkan Forkopimda Kab. Muna, dalam rangka menyaksikan penyerahan Sertifikat tanah.

Diawal acara, pelaksana harian (PLH) Kepala Kantor BPN Muna Lompo Halkam, ST. memberikan sambutan sekaligus melaporkan capaian BPN Muna sepanjang tahun 2023. Dirinya menguraikan bahwa, BPN Muna telah berhasil menerbitkan Sertifikat tanah atau redistribusi tanah sebanyak 3149 bidang tanah dari program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang berjumlah 5500.

Pencapaian ini tentu saja atas kerja keras banyak pihak, bukan hanya BPN Muna melainkan Pemerintah Daerah Kab. Muna yang selama ini membukakan ruang untuk memudahkan kami dalam menjalankan tugas. Olehnya itu kami mengucapkan terima kasih atas partisipasinya dalam proses penerbitan Sertifikat tanah, ucapnya.

Sebelum penyerahan Sertifikat tanah kepada masyarakat Kab. Muna, BPN Muna terlebih dahulu menyerahkan Sertifikat aset Pemerintah Daerah Kab. Muna kepada Wakil Bupati Muna (Bachrun).

Bachrun menyebutkan, dengan adanya Sertifikat tanah maka semua persoalan tanah dimasyarakat telah aman. Tidak ada lagi saling klaim antara satu dan lainnya. Jadi tolong Sertifikat itu dijaga dengan baik, himbaunya. 

Setelah itu, Bachrun Labuta bertindak menyerahkan Sertifikat tanah secara simbolis kepada masyarakat Muna. Berikutnya, Sertifikat tanah akan diserahkan seluruhnya kepada masyarakat di masing-masing Desa dan Kelurahan yang tersebar dibeberapa Kecamatan dalam waktu dekat. "Hasrul Liana"

Posting Komentar

0 Komentar