Ticker

6/recent/ticker-posts

Kunker Di Muna, Kakanwil BPN Sultra Puji Kinerja BPN Muna

"Dr. Asep Heri, SH. MH., QRMP Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Badan Pertanahan Nasional BPN Provinsi Sulawesi Tenggara hadir di Kab. Muna, kemarin 20 juli 2023"

Asep Heri bersama rombongan tiba di kantor BPN Muna waktu sore hari, disambut dengan pertunjukan seni budaya khas Muna yakni Silat. Selepas itu, Kepala Kantor Pertanahan Kab. Muna Muhammad Ali Mustapah, bertindak langsung memakaikan kalungan kain tenun kepada Kakanwil.

Setelah rangkaian penyambutan, Asep Heri memasuki kantor BPN Muna. Diruang utama pelayanan, Asep Heri puji fasilitas pelayanan masyarakat BPN Muna karena tersedianya minuman dalam kemasan berbagai merek sebagai pelepas dahaga masyarakat. Nah, ini yang benar "Masyarakat harus dilayani dengan sebaik-baiknya" pertahankan ini ya, ucapnya.

Kemudian, Asep Heri tinjau ruang-ruang kerja BPN Muna. Dirinya mengakui bahwa kantor BPN Muna dikategorikan pantas dan layak menjadi contoh untuk seluruh kantor BPN yang ada di Sulawesi Tenggara. Kunjungan kerja (Kunker) Kakanwil BPN Sultra ini dalam rangka "Meneguhkan Semangat Koordinasi, Kolaborasi dan Kerjasama"

Diruang rapat BPN Muna, Asep Heri menyampaikan beberapa agenda penting untuk pencapaian tahun 2023 hingga 2024 antara lain; Pendaftaran Tanah sistematis lengkap (PTSL), Redistribusi tanah reforma agraria, patok batas tanah. Hal tersebut, sesuai dengan instruksi presiden No. 2 tahun 2018 tentang Percepatan pendaftaran Tanah sistematis lengkap untuk seluruh bidang tanah seluruh Indonesia yang harus terukur, terdaftar dan tersertifikat.

Disamping itu, Asep Heri tidak lupa mengucapkan terimakasih terhadap Kakan BPN Muna bersama jajaran dan staf yang bekerja maksimal sehingga berhasil mengharumkan nama BPN Sultra mendapat rangking satu dalam capaian redistribusi tanah dan PTSL.

Asep Heri mengatakan, kerja keras melayani masyarakat itu jangan mengeluh, lelah memang tetapi anggaplah pekerjaan itu sebagai ibadah. Layani dengan baik, bantu cepat dan permudah urusan masyarakat, agar masyarakat kita senang.

Selanjutnya, Muhammad Ali Mustapah Kepala Kantor (Kakan) BPN Muna melaporkan capaian kinerja BPN Muna dihadapan Kakanwil, Alhamdulillah sekarang ini BPN Muna presentase pendistribusian sertifikat mencapai 54%, tahun 2023 ini akan kami rampungkan menjadi 60%. 

Target BPN Muna masih ada 25 ribu bidang tanah lagi, Insya Allah tahun depan 2024 tuntas, kata Kakan BPN Muna Muhammad Ali Mustapah.


Penulis; Hasrul Liana

Posting Komentar

0 Komentar