Ticker

6/recent/ticker-posts

SMPN 1 Raha Masuk Taraf Sekolah Maju, Ini Buktinya

"Pelaksanaan ulangan Semester SMPN 1 Raha Kab. Muna Provinsi Sulawesi Tenggara berbasis komputer."

Seperti diberitakan sebelumnya, SMPN 1 Raha adalah Sekolah terlengkap fasilitasnya di Kab. Muna. Hal itu ditinjau dari jumlah komputer yang dimiliki SMPN 1 Raha sebanyak 100 unit, hingga tahun 2023 ini meningkat menjadi 120 unit.

Jumlah tersebut, dibagi dalam tiga ruangan laboratorium Komputer. Maka tidak heran, Sekolah ini sudah menjadi Sekolah yang direkomendasikan sebagai tempat uji kompetensi atau seleksi lembaga-lembaga eksternal, salah satunya seleksi Paskibraka.

Jumadil Safani Kepala SMPN 1 Raha, saat dijumpai Nusantarainfo.id hari ini Selasa 6 Juni 2023 menyampaikan, berapa pekan lalu kita menyaksikan pelaksanaan ujian akhir sekolah dengan menggunakan komputer.

Kali ini, kembali kita melihat peserta didik kelas VII dan VIII menyelesaikan soal ulangan semester menggunakan komputer pula. Hal ini membuktikan bahwa, SMPN 1 Raha sudah dalam taraf kemajuan.

Sementara, Sekolah lain baru mau melangkah pada penerapan ulangan berbasis komputer, kita sudah memulainya lebih duluan, kata Jumadil.

Adapun, aplikasi yang digunakan dalam mengisi jawaban soal ulangan adalah lewat aplikasi Google Form yang terkoneksi langsung dengan jaringan Wifi Sekolah. 


Posting Komentar

0 Komentar