Ticker

6/recent/ticker-posts

Siswa SMKN 1 Muna Barat Unjuk Kebolehan Dibidang Otomotif

 

Siswa kelas XII SMKN 1 Kab. Muna Barat Prov. Sulawesi Tenggara jurusan Otomotif memperagakan perbaikan beberapa mesin dalam rangka persiapan UKK tahun 2023.

"Nusantarainfo.id, menyambangi langsung ruang Laboratorium praktek otomotif milik SMKN 1 Muna Barat hari ini Jumat 10 Maret 2023. Diruang yang penuh dengan berbagai peralatan mesin itu membuat mata takjub. Pasalnya, anak-anak yang masih duduk dibangku Sekolahan tetapi sudah menguasai penggunaan alat-alat mesin."

Tidak hanya itu, mesin-mesin dan kelistrikan kendaraan yang rusak dapat diperbaiki. Tidak heran, mereka dipandu langsung oleh guru yang profesional di bidangnya yakni Muhammad Hengki.

"Muhammad Hengki merupakan lulusan khusus otomotif, dirinya pernah kerja di dibengkel resmi kendaraan bermotor perusahaan Jepang. Dia mengatakan, Alhamdulillah bertahun tahun saya mengajar disini berhasil menciptakan generasi yang berkualitas."

Banyak alumni yang sudah bekerja, hingga memiliki bengkel sendiri. Hal tersebut dikarenakan, peserta didik senantiasa kita bina mulai dari teori sampai pada praktek. Saya dan rekan Guru lainnya selalu kompak memberikan ilmu dan pengalaman yang kami miliki, demi masa depan yang cerah setelah lulus disekolah ini, ungkapnya.

"Slamet Yadi Kepala SMKN 1 Muna Barat menuturkan, saat ini Sekolah sedang mempersiapkan Siswa-siswi untuk Uji Kompetensi Keahlian (UKK). Sebab, dalam waktu dekat mereka akan PKL (Praktek Kerja Lapangan) dibeberapa bengkel resmi di Sulawesi Tenggara."

Oleh karena itu, sebelum nantinya mereka terjun kelapangan paling tidak sudah ada dasar kemahiran. Disana mereka akan mendapatkan tambahan pengetahuan lagi, tetapi semua itu tergantung keseriusan peserta didik, mau belajar atau tidak.

Saya hanya selalu menyampaikan, bagaimana nasip dimasa depan ditentukan oleh hari ini. Kalau hari ini tidak mau belajar, maka besok kita akan dilampaui orang lain, pungkasnya.


Posting Komentar

0 Komentar