Ticker

6/recent/ticker-posts

Hanya Dengan Potongan Kayu, Lihat Indahnya Irama Alat Musik Tradisional Ini

 

Gambar; Tangkap Layar
Indonesia memang kaya akan sumber daya, selain kekayaan alam, budaya dan adat istiadat, Indonesia juga banyak ragam alat musik tradisional.

Seperti yang satu ini, alat musik yang sangat sederhana dan tidak membutuhkan biaya untuk membuatnya karena bahannya dapat ditemukan dengan mudah di sekeliling perkebunana atau hutan.

Alat musik yang terbuat dari kayu, dipotong dengan ukuran panjang 50 cm lalu memainkannya hanya diletakan diatas kaki kemudian dipukul secara berlahan sebagaimana alat musik dimainkan pada umumnya. 

Alat musik tradisional ini berasal dari Daerah Kepulauan yaitu Kab. Muna Provinsi Sulawesi tenggara. Nama dari alat musik ini disebutkan "Totaoa" adapula dibelahan kampung lain dalam wilayah tersebut yaitu "kaganda ganda"

Begitulah namanya disesuaikan dengan bahasa Daerah setempat (Muna). 

Menurut kabarnya, alat musik tersebut kemunculannya sudah ratusan tahun lamanya. Ada sebelum masuknya penjajahan Belanda atau jauh sebelum kemerdekaan.

"Ada juga yang mengatakan bahwa alat musik "Totaoa" ini sudah ada sebelum peradaban siyar Islam masuk"

Alat musik tradisional ini sudah menjadi hiburan masyarakat dimasa itu, tapi karena zaman terus berkembang alat musik ini sudah tidak muncul lagi. Hanya beberapa kalangan saja yang masih menggunakannya seperti disaat sedang jaga kebun.

Tidak hanya iramanya yang indah, tetapi cara pukul musiknya yang unik tertata rapi sehingga menghasilkan nada-nada yang indah didengar, belum lagi disertakan dengan lagu-lagu tradisional pula.

Berikut akan kami tampilkan potongan video yang bersumber dari laman Facebook Nusantara & Suku Muna. Selamat menyaksikan;


Posting Komentar

0 Komentar