Ticker

6/recent/ticker-posts

Subsidi BBM Akan Dipangkas, Ini Kata Jokowi

 

Subsidi BBM Akan Dipangkas, Ini Kata Jokowi
Presiden Republik Indonesia mengatakan bahwa subsidi BBM bukan besar tetapi sangat besar

Presiden Joko Widodo meminta semua pihak memahami, subsidi yang diberikan pemerintah terhadap harga bahan bakar minyak (BBM) sangat besar. Jumlahnya mencapai Rp502 triliun atau setara biaya membangun ibu kota baru.

Jokowi menyampaikan hal itu dengan menggunakan ilustrasi tentang beratnya kondisi global saat ini, yang berimbas pada beragam sektor, termasuk harga bahan bakar minyak. Presiden mencontohkan harga Pertalite di Indonesia masih Rp7.650 per liter dan Pertamax Rp12.500 per liter. Harga tersebut bukan merupakan harga sebenarnya, melainkan harga subsidi.

Jokowi menekankan, kondisi seperti ini harus dipahami semua pihak. Sebab, belum bisa dipastikan sampai kapan negara bisa bertahan dengan subsidi sebesar itu. NNN


#sumber;iNews

Posting Komentar

0 Komentar